Kalau kamu ingin belajar materi Senyawa Anorganik & Reaksi Kimia secara lebih mendalam, coba simak penjelasan yang ada di sini. Setelah menerima materi, kamu bisa langsung mempraktikkannya dengan mengerjakan latihan soal yang telah kami sediakan.
Sering kita dengar istilah senyawa organik dan anorganik dalam kehidupan sehari-hari, antara lain pada tempat pembuangan sampah yang memisahkan antara sampah organik dan anorganik, namun apakah sebenarnya artinya?
Dalam ilmu kimia, suatu senyawa disebut senyawa anorganik apabila memenuhi salah satu atau lebih dari kriteria sebagai berikut :
- Tidak mengandung unsur karbon di dalamnya
- Berasal bukan dari makhluk hidup
- Tidak dapat diambil dari atau dimasukkan ke dalam organisme yang masih hidup
Senyawa anorganik juga terkadang diklasifikasikan berdasarkan jenis ikatan yang dikandung di dalamnya menjadi senyawa ionik dan kovalen. Penamaan untuk kedua jenis senyawa itu pun berbeda dan akan kita bahas lebih lanjut pada materi penamaan senyawa anorganik.
Sehingga untuk kamu yang merasa belum dapat membedakan senyawa dan/ atau ikatan ionik serta kovalen bukalah topik sebelumnya mengenai ikatan kimia!
Pada bab senyawa anorganik juga akan dibahas mengenai persamaan kimia. Suatu persamaan kimia terdiri dari pereaksi di ruas kiri dan produk atau hasil reaksi di ruas kanan yang dipisahkan dengan tanda panah yang menandakan pada berjalannya reaksi terjadi perubahan dari pereaksi menjadi produk.
Jangan lupa menyertakan simbol wujud/ state symbol serta menyetarakan jumlah setiap atom yang terlibat pada ruas kiri dan kanan untuk memenuhi hukum kekekalan massa.
Mempelajari penamaan senyawa anorganik sangat penting karena kita hanya akan menemui dan mempelajari senyawa anorganik pada tingkat dasar atau ketika mempelajari konsep-konsep dasar kimia. Demikian pula mengetahui berbagai persamaan kimia serta cara menyeimbangkannya adalah dasar paling utama sebelum kita mulai mengenal perhitungan kimia.
Untuk mulai belajar materi & contoh soal Senyawa Anorganik & Reaksi Kimia dan penyelesaiannya kamu bisa langsung klik daftar materi dibawah ini.
Tata Nama Senyawa Anorganik
- Modul Lengkap Pengertian, Rumus, serta Contoh Soal & Pembahasan
- Quiz – Latihan Soal Interaktif (Mudah, Sedang & Sukar)
Persamaan Reaksi Kimia
- Modul Lengkap Pengertian, Rumus, serta Contoh Soal & Pembahasan
- Quiz – Latihan Soal Interaktif (Mudah, Sedang & Sukar)
Apakah kamu sedang mencari kata-kata bijak dan mutiara islami tentang kehidupan? Langsung cek artikel ini dan dapatkan kutipannya yuk! Kata-Kata Bijak & Mutiara Islami tentang Kehidupan yang Menyentuh Hati.